Friday, March 20, 2009

Apakah Kamu BERLIAN atau ISI PENSIL?

Teman-teman.. tahukah kamu, berlian dan Isi pensil berbahan dasar yang sama?

Ya.. Sama persis! berlian dan isi pensil berbahan dasar : Carbon.


Lalu apa bedanya? mengapa harga keduanya terpaut begitu jauh?


Perbedaannya adalah reaksi mereka!

BERLIAN

Berlian di kembangkan di kedalaman bumi 150km! wow! berlian terbentuk menjadi berlian setelah mengalami tekanan sekitar 5 giga pascal (itu 5 milyar kilogram) dan mengalami panas 1200 derajat celcius!!!! sangarrr!


ISI PENSIL

Isi pensil juga berbahan dasar Carbon, akan tetapi reaksinya terhadap panas dan tekanan sangat berbeda dengan berlian. Isi pensil adalah jenis carbon yang mudah terbakar dan mudah hancur ketika terkena tekanan!



SIAPAKAH ANDA?

Friends.. hidup ini juga penuh dengan tekanan yang berpotensi menghancurkan kita dan banyak sekali api emosi, api masalah yang berpotensi menghanguskan kita.

Tetapi pilihan ada di tanganmu! mau jadi apa? berlian atau isi pensil?


Di Laguku Sgala Perkara... aku percaya, Tuhan memberi kita kemampuan untuk menghadapi tekanan dalam hidup. Sgala Perkara dapat kita tanggung dalam Dia yang memberi kita kekuatan.


Ketika lelah menyerangmu.. beban terasa berat, minta pada Tuhan kekuatan untuk keluar sebagai pemenang!


Friends.. Berlian, dari kata aslinya bahasa Yunani kuno artinya " Tak Terkalahkan!"

Selamat berproses menjadi berlian! berlian itu ada dalam hatimu yang luar biasa!

Syallom!

WIth love, Ronee.

No comments:

Post a Comment